Selasa, 19 April 2011

pemberian asi

PEMBERIAN ASI
Bayi Harus diberi ASI karena ASI secara alamiah merupakan makanan yang telah dipersiapkan untuk bayi, merupakan makanan terbaik dan paling sesuai dengan kebutuhan bayi, bersih dan bebas bakteri.
Pemberian ASI Eksklusif
• ASI eksklusif yaitu pemberian ASI tanpamakanan lain segera setelah lahir (30 menit) sampai berumur 4-6 bulan. Frekwensi pemberian sesuai dengan kebutuhan bayi dan tidak dijadual.
• Selanjutnya tetap diberikan ASI dan makanan pendamping; setelah bayi lebih dari 6 bulan, selain ASI sudah diberikan makanan pendamping ;
• ASI dapat dihentikan setelah anak berumur 2 tahun
ASI Perlu diberikan Sejak Awal Kehidupan Bayi
• Isapan bayi merangsang reproduksi ASI
• Kolostrum yaitu ASI yang keluar 3-7 hari setelah persalinan, sangan bermanfaat bagi bayi karena :
- Mengandung protein yang tinggi
- Mengandung vitamin yang tinggi dan mineral
- Mengandung zat kekebalan sehingga melindungi bayi dari nnfeksi.
Manfaat pemberian ASI
Pemberian ASI tidak hanya bermanfaat bagi bayi tetapi juga bagi ibu, keluarga dan Negara.
Manfaat bagi bayi :
• Mengandung zat gizi yang sesuai kebutuhan bayi
• Mudah dicerma
• Selalu segar dengan suhu yang sesuai bagi bayi, tidak pernah basi
• Melindungi bayi dari infeksi
• Menimbulkan rasa aman dan kedekatan emosional dengan ibu
• Mencegah anemia bayi karena cukup zat besi
• Mengandung air yang cukup
Manfaat bagi ibu :
• Mengurangi pendarahan pasca persalinan
• Mengurangi kesuburan (Asi Ekslusif menyebabkan amenore/ tidak haid).
• Mengurangi resiko kanker payudara
• Murah dan tidak perlu beli menyiapkan peralatan menyusui
• Menjalin ikatan emosional dengan bayi.
Manfaat bagi keluarga :
• Menghemat pengeluaran keluarga oleh karena :
- Tidak perlu membeli susu formula
- Mengurangi pengeluaran untuk bayi sakit, oleh kerena ASI dapat mencegah infeksi.
• Tidak menimbulkan sampah sisa kaleng
• Anak tumbuh kembang dengan baik.
Manfaat bagi negara :
• Terbentuknya SDM yang berkwalitas.
• Tidak menimbulkan sampah
• Menekan angka kesakitan dan kematian bayi
• Meningkatkan ekonomi keluarga
Cara menyusui yang benar
• Ibu dapat duduk atau berbaring
• Seluruh badan bayi menghadap kedada ibu, tidak hanya kepalanya saja.
• Menyusui dengan kedua payudara.
Semua ibu dapat menyusui
• Hampir semua ibu dapat menyusui asalkan :
• Siap secara psikologi yang didukung suami dan keluarga
• Memahami cara menyusui yang baik dan benar
Masalah ibu menyusui
Masalah yang sering dihadapi oleh ibu menyusui adalah antara lain putting susu lecet dan pembengkakkan payudara.
Mengapa terjadi masalah
Pada umumnya masalah menyususi terjadi oleh karena cara menyusui yang salah dan kurangnya frekwensi menyusui.
Kerugian bila bayi tidak diberi ASI
Bila tidak diberi ASI, bayi diberi susu formula :
• Susu formula tidak mengandung zat kekebalan sehingga bayi mudah terkena infeksi
• Penyiapan botol susu yang tidak bersih dapat menyebabkan bayi diare.
• Bila takaran kurang dapat mengakibatkabn kurang gizi.
Peningkatan Program ASI
Memantapkan Program (P2) ASI
• Pemerintah kesehatan, jaminan kecukupan gizi perempuan serta memelihara emosional dan jiwanya, terutama pada saat kehamilan yang sangat berpengaruh dalam pembentukan janin yang berkualitas.
• Untuk memelihara anak/bayi agar dapat tumbuh kembang dengan baik dalam mewujudkan Sumber Daya manusia yang berkualitas.
• Terjadinya ikatan emosional dan kasih sayang yang kuat antara anak dan ibu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar